Universitas Diponegoro merencanakan pembangunan gedung yang akan menjadi pusat kegiatan dan pengembangan kesenian. Pada tahun 2021 ini, UNDIP memulai pembangunan gedung Art Center yang berlokasi di sebelah timur laut Gedung WIdya Puraya (Rektorat UNDIP). Pembangunan gedung ini akan menunjang pengembangan kesenian dan kegiatan kemahasiswaan secara umum, dan terkait dengan seni secara khusus. Bagi mahasiswa, gedung Art Center ini juga dapat memfasilitasi pengembangan minat dan bakat mereka di bidang seni.

Perancangan pembangunan Art Center ini akan menggabungkan fungsi eksibisi, pertunjukan, dan pembelajaran seni budaya dengan kolaborasi teknologi.  Bangunan Art Center didesain dengan penekanan konsep arsitektur green building dengan memaksimalkan struktur dan desain yang bersifat ramah lingkungan dan berkelanjutan. Dalam perencanaan, gedung ini akan dimanfaatkan juga untuk mengembangkan artpreneurship yang akan mengembangkan daya kreasi mahasiswa UNDIP.

Gedung Art Center ini nantinya akan dikelola oleh Fakultas Ilmu Budaya dengan dukungan penuh dari Universitas Diponegoro. Pengelolaan gedung ini tetap berpegang pada prinsip pencapaian SDGs 11 Sustainable City and Communities. 

Rencana Bangunan Art Center UNDIP (sumber: google)