Menyelenggaraka pelayanan pendidikan berkualitas untuk setiap warga negara tanpa diskriminasi adalah kewajiban perguruan tinggi di Indonesia, termasuk Universitas Diponegoro (UNDIP). UNDIP berkomitmen untuk dapat menyediakan layanan pendidikan berkualitas bagi mahasiswa dari segala latar belakang, termasuk latar keadaan ekonomi. Bagi mahasiswa dengan latar keadaan ekonomi kurang mampu, UNDIP memberikan beasiswa dari berbagai pihak, di antaranya Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi dan Bank Indonesia.

Pada tahun 2022, melalui beasiswa Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi  dan beasiswa untuk mahasiswa dalam skema Beasiswa Vokasi, Beasiswa Unggulan, dan Beasiswa Reguler dari Bank Indonesia. Selain kedua sumber beasiswa tersebut,  UNDIP juga menyediakan beasiswa bagi mahasiswa dengan berbagai skema dari berbagai sumber beasiswa. Dari skema beasiswa KIP Kuliah, KIP Kuliah Usulan Masyarakat, dan beasiswa Bank Indonesia bagi lebih dari 1500 mahasiswa. Pemberian beasiswa ini mendukung berjalannya proses perkuliahan yang dilalui para mahasiswa. Dengan begitu pencapaian SDGs tujuan keempat, yaitu Pendidikan Berkualitas, dan tujuan kesepuluh, tentang Berkurangnya Kesenjangan, dapat terjadi sesuai yang diharapkan.

Pemberian beasiswa KIP Kuliah dan beasiswa Bank Indonesia dapat dilihat dalam surat keputusan berikut SK No. 6 Pemberian Beasiswa KIPK Maba Undip 2022, SK No. 444 Pemberian Beasiswa KIPK Usulan Masyarakat 2022_Maba Undip, dan SK Penerima Beasiswa BI Tahun 2022_Universitas Diponegoro.